Dalam hidup, kadang kita dihadapkan pada pilihan-pilihan sulit.
Dan ketika pilihan sulit itu sudah ada di depan mata, kita kadang tak bisa menghindar dan harus pilih salah satu. Kalau Anda ada di posisi itu, jangan takut, jangan lari, hadapi saja dengan sepenuh hati. Insya Allah ada hikmah di balik itu semua.
Aku alami hal itu beberapa hari lalu. Malam sebelum pulang kerja, aku diajak menemani rekan kerja yang mendapatkan tugas mengisi acara silaturrahim kantor. Spesifiknya adalah menjadi dancer (parodi-parodian). Temanku yang mengajak ada 2 orang. Ia mengajak serta lagi 2 orang lainnya, termasuk aku. Ketika sampai di tempat latihan dancing, di ruang penuh cermin, aku ternyata dijebak. Dua orang teman yang awalnya mengajak, ternyata pergi ke luar, dan mereka mengatakan ada meeting di luar. Padahal itu sudah jam 8 malam. Rasanya mustahil jika ada meeting yang dimulai semalam itu. Aneh. Aku tak bisa berbuat apa-apa. Aku sudah diperkenalkan dengan tim dancer lainnya yang sudah siap-siap latihan.
Aku tak tahu, waktu itu mau latihan apa sebenarnya, sampai satu orang memberitahuku bahwa kami akan latihan dancing Gangnam Style. What? Aku tahu itu sedang booming sekarang di Indonesia. Tapi, wait a minute… Aku melakukannya? No way.. Awalnya aku tak yakin bisa menjalaninya.
Tapi, prinsipku jelas: Dalam tiap kesempatan, yang terdesak sekalipun, segala tantangan harus dihadapi. Pantang mundur dan kabur jika berhadapan dengan sebuah tantangan. Termasuk jika kita dijebak di dalam situasi yang kita tidak ahli di dalamnya. Apa yang harus dilakukan? Stand up and fight! Face it with your own style. Taklukkan tantangan itu! Continue reading